Semua orang pasti pernah atau akan menerima penolakan. Memang menyakitkan ketika kita sudah berjuang memberikan yang terbaik, namun tetap saja ditolak.
Sehingga timbul pertanyaan yang bercabang-cabang seperti “Apa kurangku?” “Apa salahku?” dan “Apa yang harus diperbaiki dari diriku?”
Pada akhirnya ini bukanlah tentang masalah di terima atau ditolak wanita lagi, tetapi ini tentang harga diri, kepercayaan diri dan bagaimana sikap seorang pria setelahnya.
Tentunya kita perlu melihat apa penyebab sehingga di tolak agar ke depannya bisa menjadi lebih baik lagi, bukan?
Untuk itu mari kita simak apa saja penyebab pria sering ditolak wanita.
1. Kamu Terlalu Menggunakan Perasaan Sejak Awal
Memberitahu dia bahwa kamu memiliki perasaan sejak awal adalah kesalahan terbesar yang membuat kamu mendapatkan penolakan.
Perempuan biasanya tidak menyukai pria-pria yang istilahnya baperan atau sad boy. Kalau pun suka, mereka tidak akan menjadikan kamu sebagai pasangan melainkan hanya teman curhat.
Dan seringkali jawaban yang dilontarkan wanita adalah kamu terlalu baik untuk penolakan kepada pria yang terlalu menggunakan perasaan sejak awal.
Saat kamu sejak awal sudah terlalu berharap dan memiliki perasaan yang besar, maka secara otomatis wanita akan mendeteksinya lewat sikapmu kepadanya.
Nah, ketika wanita sudah mengetahui perasaan pria sejak awal, biasanya mereka akan bersikap seperti seorang ratu sehingga kamu akan mati-matian mengejarnya.
2. Cara Pendekatan Kamu Membuatnya Jengah
Saat kamu mencoba menarik hati seorang wanita, bukan berarti kamu sendiri yang mendekatinya. Tentu ada banyak pria lain yang mendekati wanita itu jika memang ia adalah seorang wanita yang berkualitas.
Dan jelas saja seorang wanita yang cerdas pasti akan cermat memilih satu dari begitu banyak pria yang mendekatinya. Jika cara pendekatan kamu kepadanya kurang menarik maka jelas saja wanita menolak.
Cara mendekati wanita yang dimaksud bisa seperti gaya berkomunikasimu, penampilanmu atau mungkin juga bahasa tubuhmu.
Coba ingat lagi, apakah kamu menjadi orang yang membosankan ketika berkomunikasi dengan wanita?
Apakah penampilan dan bahasa tubuh menggambarkan ketidakpercayaan diri sehingga wanita tidak tertarik? Jika jawabannya adalah iya, maka perbaikilah dari sekarang!
3. Kamu Memiliki Reputasi yang Buruk
Apakah kamu memiliki lingkungan pertemanan yang negatif? Apakah kamu memiliki pekerjaan yang buruk? Atau mungkin kamu pernah melakukan hal buruk yang tersebar luas?
Jadi begini, semua orang tentu menginginkan kehidupan yang baik, jadi wajar saja jika seorang wanita juga menginginkan pria yang baik untuk hidupnya, bukan?
Meski pun semua orang memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing, meskipun semua orang tidak lepas dari kesalahan, tetapi ada hal-hal yang bisa menjadi pengecualian bagi wanita dalam menerima seorang pria sebagai pasangannya.
Dan tentu ada beberapa hal buruk yang tidak dapat ditolerir seorang wanita sehingga menolak pria.
4. Sikapmu Membuatmu Terjebak Di Zona Teman
Kita tahu banyak lelaki diluar sana yang juga menginginkan wanita yang kita suka. Dan lelaki lainnya pun melakukan berbagai trik untuk mendapatkan wanita yang juga kita inginkan.
Di situasi yang seperti ini tentu akan sangat membingungkan bagi wanita. Sehingga satu-satunya cara yang bisa ia lakukan adalah melihat sikap kita.
Jika kamu terlalu banyak bercanda dengannya, terlalu banyak menghabiskan waktu bersama, bukan berarti ia akan menerima cintamu. Ada hal yang lebih penting dari semua itu, yaitu sikap.
Meski pun sudah menghabiskan banyak waktu bersama tetapi kamu memperlakukannya selayaknya seorang teman, maka bisa jadi wanita itu juga menganggap kamu teman.
Dan jelas saja ia menolak, sebab ketika wanita sudah nyaman menjadi teman maka ia tak memiliki alasan lagi untuk menerima cinta pria!
5. Dia Sudah Memiliki Komitmen
Mungkin kamu bisa membuat hatinya luluh dengan segala cara dalam pendekatan. Mungkin kamu juga bisa membuatnya merasa nyaman dengan sikapmu.
Tetapi sayangnya, kamu tak akan bisa merobohkan komitmennya yang sudah membatu.
Apakah dia sudah memiliki pacar? Apakah dia sedang naksir seseorang? atau apakah dia memang sedang tak ingin menjalin hubungan asmara?
Jika wanita yang kamu dekati tidak pernah memberi respon, sudah jelas bahwa ia tak ingin menjalin hubungan dengan pria mana pun termasuk dirimu.
Untuk situasi seperti ini, jangan memaksa sebab bisa jadi nantinya kamu akan terjebak di zona teman lagi.
6. Dia Merasa Kamu Hanya Bermain-Main
Mungkin beberapa wanita hanya ingin mencari kebahagiaan dalam sebuah hubungan dan sebagian lagi menginginkan sebuah hubungan yang serius tak peduli sedih atau pun senang.
Coba lihat lagi, wanita seperti apa yang sedang kamu dekati. Jika ia adalah tipe wanita yang ingin serius dalam hubungan, maka tunjukkanlah bahwa kamu benar-benar serius dengannya.
Dan jika kamu terlihat seperti bermain-main, maka wajar saja dia menolak cintamu.
Lihat lagi apakah ia memiliki pengalaman buruk dalam sebuah hubungan sebelumnya? Jika iya, maka sudah jelas bahwa wanita itu akan berhati-hati dalam menerima pria.
Jadi jika kamu benar-benar menyukai wanita ini, maka berhentilah mendekati wanita lainnya. Saat berdua dengannya jangan melihat gadis-gadis lain, tunjukkan bahwa hanya dia yang kamu inginkan.
Akhir kata
Setiap penolakan terlepas apapun alasannya, tetap saja akan menyakitkan. Tetapi banyak hal yang bisa kita pelajari dari penolakan.
Jangan bersedih. Dan jangan biarkan dirimu menjadi pria yang mengemis untuk mendapatkan hati wanita. Perbaiki kualitas diri, tingkatkan harga diri dan kepercayaan diri maka wanita akan mengejarmu.
Sekianlah artikel tentang kenapa wanita menolak pria. Semoga bermanfaat!